Babinsa Koramil 19 Bumjawa Latih PBB Pelajar Mts SA Attholilibiyah

    Babinsa Koramil 19 Bumjawa Latih PBB Pelajar Mts SA Attholilibiyah

    Tegal - Pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) sebagai wujud latihan fisik guna membentuk sikap, kedisplinan, kekompakan, loyalitas dan kepedulian, rasa persatuan dan rasa tanggungjawab sejak dini, Babinsa Koramil 19/Bumijawa Kodim 0712/Tegal Serma Tulus Sugiyanto dan Sertu Nurcholis memberikan pelatihan dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada Siswa-siswi Mts SA Attholilibiyah, bertempat di halaman Mts SA Attholilibiyah Desa Muncanglarang Kecamatan Bumijawa Kabupaten Tegal, Rabu (18/01/2023).

    Dalam arahannya, Serma Tulus Sugiyanto menjelaskan, inilah langkah awal bagi anak-anak sekolah untuk mengenalkan kedisplinan dan suatu latihan awal untuk Bela Negara.

    Dengan adanya pelatihan PBB diharapkan para siswa dapat mengerti maksud dan tujuan dari pelatihan PBB tersebut sehingga nantinya mampu menerapkannya di sekolah maupun di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

    Menurutnya, PBB juga memiliki manfaat yang sangat berguna bagi anak-anak sekolah yaitu melatih daya konsentrasi, mendorong belajar tentang solidaritas tim, belajar mendengar dan patuh serta belajar untuk diam dan mengatur emosi.

    Adapun maksud diberikannya materi Peraturan Baris Berbaris pada siswa siswi adalah memberikan suatu latihan awal dalam membela negara, menanamkan rasa disiplin pada siswa, menumbuhkan rasa kebersamaan di antara teman.

    Materi Yang disampaikan Serma Tulus antara lain, gerakan ditempat sikap sempurna, sikap istirahat, hormat, jalan ditempat sedangkan materi gerakan berubah arah antara lain, hadap kanan, hadap kiri, balik kanan dan bubar jalan.

    Ia menambahkan, tujuan PBB untuk siswa untuk menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan dengan rekan, sikap disiplin sehingga dengan demikian senantiasa dapat mengutamakan kepentingan tugas di atas kepentingan individu dan secara tidak langsung akan tertanam rasa tanggung jawab pada siswa.

    “Saya berikan pelajaran disiplin dan gotong-royong di saat melakukan pelajaran PBB dalam bentuk teori serta diberikan pemantapan wawasan kebangsaan dulu sebelum masuk ke materi praktek, agar mereka bisa mengambil banyak hal positif dari pembelajaran PBB ini, “jelas Babinsa. (pendimtegal)

    jateng tegal
    M.Nursalim

    M.Nursalim

    Artikel Sebelumnya

    Sukseskan Swasembada Pangan, Anggota Kodim...

    Artikel Berikutnya

    Lahan Jagung Ketahanan Pangan Kodim 0712/Tegal...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Tags